Rabu, 02 Oktober 2024

Management BANDWIDTH

 Management BANDWIDTH » Folderku

 


Management Bandwidth – Bandwidth adalah besar kapasitas transfer data dalam satuan waktu bit per second (bps). kapasitas yang dapat di gunakan pada kabel ethernet agar dapat di lewati trafik paket data dengan maksimal tertentu. Jadi, bandwidth merupakan jumlah maksimal dari suatu jalur komunikasi untuk melakukan proses pengiriman dan penerimaan data dalam hitungan detik.

Terdapat juga istilah Bandwith Analog. Analog adalah perbedaan antara frekuensi paling rendah dan frekuensi paling tinggi pada suatu rentang frekuensi yang dapat di ukur dengan satuan Hertz (Hz) untuk mengetahui data atau informasi yang dapat di transmisikan pada suatu waktu.

 

 

Cara Kerja

Bandwidth adalah faktor penting dalam mengukur atau menganalisis performa jaringan dan mendesain jaringan baru. Meski begitu, bandwidth bukan satu-satunya faktor yang memengaruhi kecepatan sebuah jaringan.

Bila di analogikan, cara kerja di ibaratkan seperti pipa air dengan diameter tertentu. Air di ibaratkan sebagai data pada jaringan. Laju atau debit air yang keluar melalui selang adalah bandwidth-nya.

Dengan begitu, semakin besar pipa, maka semakin banyak pula air yang dapat di alirkan dari pipa. Itu berarti semakin besar bandwidth, maka besar juga kapasitas transfer data yang dapat di alirkan. Maka semakin cepat pertukaran data yang terjadi dan semakin banyak data yang dapat melaluinya dalam satu waktu. Tidak salah jika bandwidth menjadi pertimbangan pengguna jaringan internet.

 

 

Fungsi

Berikut ini adalah beberapa fungsi bandwidth yang di bagi berdasarkan penggunaannya.

  • Jalur transfer data

Fungsi bandwidth yang pertama yaitu sebagai jalur transfer data. Seperti contoh analogi cara kerja seperti pipa air yang tadi sudah di jelaskan, bandwidth merupakan jalur yang menghubungkan jaringan internet dari suatu perangkat ke perangkat lainnya.

Bandwidth sangat berguna apalagi jika berhubungan dengan distribusi jaringan. Ukuran bandwidth umumnya di gunakan sebagai patokan pengguna untuk memilih provider atau penyedia layanan yang berhubungan dengan koneksi internet. Semakin besar bandwidth yang di tawarkan, maka terlihat semakin baik pula layanan yang di berikan.

 

  • Membagi kecepatan transfer data

Apabila ada aktivitas pengguna internet yang memakan banyak bandwidth, maka hal ini akan mengganggu kecepatan transfer data pengguna lainnya yang ada dalam satu jaringan internet yang sama. Fungsi bandwidth di manfaatkan untuk membagi kecepatan transfer data antar pengguna.

Jika tidak di bagi maka bisa jadi seluruh bandwidth yang di alokasikan ke jaringan tersebut hanya di pakai oleh satu pengguna saja dan pengguna lain tidak mendapatkan. Misalnya pada saat mengunduh file dari internet yang sangat besar. Ketika bandwidth terbatas, jaringan bisa menjadi lebih stabil karena tidak ada perangkat tertentu yang menguras bandwidth lebih besar. Dengan begitu, tidak ada bandwidth yang tersedot secara timpang sehingga internet bisa di akses dengan adil oleh semua pengguna. Jika tidak di batasi, maka koneksi pengguna lain akan lambat atau bahkan tidak dapat terkoneksi sama sekali.

 

  • Mengatur jumlah data yang di transfer

Fungsi bandwidth selanjutnya adalah untuk membatasi besar data yang di transfer. Fungsi ini biasanya di manfaatkan oleh administrator untuk menjaga kecepatan transfer data agar berjalan lebih optimal. Administrator jaringan terkadang melakukan pembatasan besar data yang dapat di akses atau di unduh dari internet.

Hal ini bertujuan untuk mengurangi trafik yang tinggi dalam jangka waktu yang lama. Ternyata, trafik yang tinggi dalam jangka waktu yang lama juga tidaklah bagus. Hal ini karena trafik tinggi tersebut dapat mengganggu stabilitas jaringan karena mempengaruhi kapasitas bandwidth yang tersedia.

 

Jenis-Jenis Bandwidth

Bandwidth Analog

Bandwidth analog merupakan besarnya sebuah rentang frekuensi dalam satuan Hertz, dimana sebuah sinyal bisa didapatkan secara akurat. Selain itu, bandwidth analog biasanya mempunyai ukuran yang relatif lebih rendah dibandingkan dengan bandwidth digital.

Bandwidth Digital

Bandwidth digital merupakan jumlah dari pulsa per detik yang diukur dalam bits per second atau bps. Tipe bandwidth yang satu ini menggunakan sinyal digital di dalam transmisinya. Sementara ukuran bandwidth digital relatif lebih besar dan lebar dibandingkan dengan bandwidth analog.

 

 

Pengertian Manajemen Bandwidth

Setelah kita membahas apa itu Bandwidth maka di lanjutkan tentang Manajemen bandwidth, di mana manajemen bandwidth adalah sebuah proses yang di gunakan untuk memberikan saluran yang bisa di manfaatkan dalam proses upload atau juga download. Tujuannya agar kualitas dari layanan yang di lakukan mampu memberikan hasil yang baik.

istilah umum untuk sekumpulan tools dan teknik yang penggunaannya oleh suatu institusi untuk membantu mengurangi kebutuhan kritikal yang ada pada suatu segmen jaringan.

Jika Kamu merasa bandwidth internet di perusahaan Anda sudah cukup besar, tetapi ternyata tidak membuat Anda merasa lebih nyaman saat berselancar internet, maka Anda membutuhkan manajemen bandwidth tersebut.

 Menejemen bandwidth

 Ilustrasi Manajemen Bandwidth

 

 

Metode Manajemen Bandwidth

  1. Traffic Shaping: Mengontrol laju data yang dikirimkan ke dalam jaringan. Ini membantu mengatur aliran data agar lebih halus dan mencegah lonjakan yang dapat menyebabkan kemacetan.

  2. Traffic Policing: Memantau dan mengatur trafik dengan cara membuang paket yang melebihi batas bandwidth yang telah ditentukan. Ini dapat digunakan untuk menerapkan kebijakan penggunaan yang adil.

  3. Prioritization (QoS): Mengutamakan aplikasi atau pengguna tertentu berdasarkan kebutuhan mereka. Misalnya, memberikan prioritas lebih tinggi kepada panggilan VoIP dibandingkan dengan download file.

  4. Bandwidth Reservation: Menyediakan bandwidth tertentu untuk aplikasi atau pengguna tertentu. Ini penting untuk aplikasi yang memerlukan bandwidth tinggi secara konsisten.

 

Alat Manajemen Bandwidth

  • Router dan Switch dengan QoS: Banyak perangkat jaringan modern memiliki fitur QoS yang memungkinkan administrator untuk mengatur prioritas trafik.
  • Software Manajemen Bandwidth: Ada berbagai perangkat lunak yang dapat digunakan untuk memantau dan mengelola bandwidth, seperti PRTG Network Monitor, SolarWinds, dan NetBalancer.
  • Firewall: Beberapa firewall dilengkapi dengan fitur manajemen bandwidth untuk mengontrol akses dan penggunaan bandwidth oleh aplikasi tertentu.

 

 

Cara Kerja Bandwidth management

Di sebuah perusahaan, koneksi internet rata-rata memiliki beberapa perangkat di antaranya router, modem, switch, dan Access Point (wifi).

Peralatan management bandwidth ini posisinya berada di antara router dan modem atau bisa jadi berada di antara salah satunya yakni di modem atau di router. Cara kerja alat ini mengatur aliran bandwidth ke setiap PC berdasarkan jumlah workstation di perusahaan.

Hal tersebut bertujuan agar sumber daya internet yang tersalurkan dapat berjalan secara proporsional sesuai kebutuhan.

Contoh sederhananya misalnya di perusahaan A membutuhkan akses internet untuk sekadar browsing dan email saja, sedangkan pada perusahaan B membutuhkan bandwidth yang lebih besar untuk streaming video hingga download. Melalui management bandwidth ini hal tersebut bisa kamu atur secara proporsional.

Hal yang perlu di lakukan dalam bandwidth management tentu saja mengatur perangkat manajemen tersebut merupakan perangkat dengan kualitas terbaik. Namun, tak cukup hanya itu saja, kamu juga butuh web monitoring untuk memastikan jaringan di perusahaan tidak mengalami gangguan saat beroperasi. Pemantauan selama 24 jam yang akan membantu proses maintenance lebih cepat dan sesegera mungkin jika terdeteksi gangguan.

 

Kesimpulan

Manajemen bandwidth adalah elemen kunci dalam memastikan bahwa jaringan berfungsi dengan baik dan efisien. Dengan menerapkan metode dan alat yang tepat, organisasi dapat meningkatkan kinerja jaringan, mengurangi kemacetan, dan memberikan pengalaman pengguna yang lebih baik.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 Referensi

 https://folderku.web.id/management-bandwidth/

 https://www.gramedia.com/literasi/pengertian-bandwidth/

 https://itbox.id/blog/bandwith-adalah/

0 komentar:

Posting Komentar